RESEP KUE NATAL PRAKTIS

0
RESEP CAKE NATAL | mungkin anda bingung mau membuat kue untuk sajian di hari spesial anda hari Natal, mungkin dengan postingan kami bisa membuat anda terasa lega dengan resep kue natal ini anda Tidak perlu mengeluarkan banyak uang di toko kue, anda bisa mencoba sendiri di rumah dengan Bahan-bahan sebagai berikut :  
RESEP KUE NATAL PRAKTIS

Bahan:
* 225 gram tepung terigu protein sedang
* 50 gram tepung maizena
* 25 gram susu bubuk
* 50 gram cokelat bubuk
* 2 sdt baking powder
* 275 gram margarin
* 275 gram gula pasir
* 5 butir telur, kocok lepas
* Cokelat Siraman:
* 200 gram white chocolate, lelehkan

Cara Membuat:
1.    Ayak dan campur tepung terigu, maizena, susu bubuk, cokelat bubuk dan baking powder.
2.    Kocok margarin dan gula pasir hingga tercampur rata, matikan mixer.
3.    Tuang telur sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
4.    Masukkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata.
5.    Tuang adonan dalam loyang chiffon yang sudah dioles mentega tipis diameter 22 cm.
6.    Panggang dalam over bersuhu 180 derajat celsius selama 50 menit.
7.    Keluarkan kue dari loyang setelah agak dingin.
8.    Siram dengan white chocolate yang sudah dilelehkan.

Demikian dulu dengan resep kue natal untuk anda yang ingin mencoba semoga bermanfaat.
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog: