ANEKA RESEP KUE LEBARAN UNIK | KUE KOPI COKLAT

0
RESEP KUE LEBARAN UNIK | KUE KOPI COKLAT - Resep Kue Indonesia kali ini mencoba memberikan beberapa tips dan Resep Kue Lebaran Unik untuk anda sebagai persiapan anda untuk menghadapi Lebaran Hari Raya Idul Fitri. Sebelumnya kami juga telah mengahadirkan beberapa Resep Kue Lebaran seperti Resep Kue Nastar Selai Nanas dan sekarang kami akan menghadirkan Resep Kue Unik Lebaran lainnya yaitu Resep Kue Coklat Kopi yang merupakan paduan bahan coklat dan kopi yang memiliki rasa yang unik. Berikut Cara Membuat Kue Coklat Kopi.
KUE KOPI COKLAT

Bahan Membuat Chocolate Coffee :
  • 150 gr butter
  • 100 gr gula halus
  • 2 butir telur
  • sejumput garam
  • 200 gr tepung terigu kunci biru, sangrai
  • 25 gram susu bubuk
  • 25 gram kopi bubuk instan
  • 25 gram cokelat blok, merek collata, lelehkan.
Cara Membuat Chocolate Coffee :
  1. Kocok mentega, gula halus, hingga lembut, tambahkan telur kocok sampai mengembang kemudian masukkan garam, susu bubuk, cokelat bubuk, kopi bubuk, tepung terigu, aduk sampai merata.
  2. Tambahkan adonan ke dalam plastik segitiga, lalu beri bagian ujung dengan spuit, lalu pencet adonan hingga berbentuk bintang, susun dalam loyang.
  3. Panggang kue kering dalam oven dengan suhu 160 derajat celcius selama 25 menit, angkat dinginkan.
Terimakasih telah mempraktikkan Cara Membuat Kue Kopi Coklat , semoga resep di atas bermanfaat dan menjadi referensi untuk anda. Praktikan juga Resep Kue Bolu Kukus Coklat dan Resep Kue Indonesia mengucapkan Selamat Idul Fitri 1435 H Mohon Maaf Lahir Bathin.
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog: