RESEP KUE KACANG TANAH PRAKTIS

0
RESEP KUE KACANG TANAH PRAKTIS
KUE KACANG TANAH PRAKTIS
Kacang tanah tidak hanya dijadikan bahan bumbu untuk kue atau masakan, ternyata Kacang Tanah juga enak dijadikan bahan baku utama resep kue. Kacang Tanah mengandung banyak gizi seperti  Lemak nabati dan protein yang tinggi yang berguna untuk tubuh. Pada kesempatan kali ini Resep Kue Indonesia ingi menyajikan Resep Kue Kacang Tanah Praktis. Berikut ini langkah-langkahnya.

Bahan Resep Kue Kacang Tanah Praktis

  • 300 gram terigu
  • 1 butir telur ayam
  • 100 gr kacang tanah, disangrai dan dicincang.
  • 150 gr margarin
  • 150 gr gula pasir halus
  • 50 gr gula pasir kasar
  • 1 bungkus kecil vanili bubuk
  • ½ sdt garam halus
  • 2 butir kuning telur sebagai olesan
CARA MEMBUAT CAKE KACANG TANAH :
  1. Siapkan wadah dan campurkan bahan seperti margarin, gula halus, vanili dan garam lalu kocok sampai mengembang. Masukkan telur, kocok kembali dengan kuat lalu tambahkan tepung terigu, aduk-aduk sampai rata dan tercampur.
  2. Tuanglah adonan dalam loyang yang telah diolesi mentega supaya kue tidak lengket saat dikeluarkan. Oleskan bagian atas dengan kuning telur dengan kuas kue. 
  3. Taburkan gula pasir dan kacang lalu panggang dalam oven dengan suhu panas yang tapi tidak terlalu tinggi sampai matang
Nah sekarang Kue Kacang Tanah Praktis dapat dihidangkan untuk cemilan anda dan keluarga. Sangat praktis dan dengan biaya murah anda sudah bisa membuat resep kue yang lezat dan gurih. Rasa Kacang Tanah yang khas membuat anda ketagihan dan mau lagi dan lagi. Resep Kue Indonesia juga telah memposting Resep Kue Keripik Bawang Lebaran yang juga gurih dan renyah.
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog: