RESEP KUE BOLU WORTEL

0
RESEP KUE BOLU WORTEL | seperti kita ketahui khasiat dan manfaat wortel sangat baik untuk Kesehatan karena adanya kandungan vitamin A sangat baik untuk kesehatan mata, pada kesempatan ini kita Membahas wortel sebagai bahan utama dalam pembuatan kue bolu yang lembut, dengan resep kue bolu Wortel mungkin bisa membantu bagi anda yang ingin mencoba membuat sendiri di rumah, sebelum anda Mencoba terlebih dahulu baca resep kue bolu wortel dan persiapkan bahan-bahan sebagai berikut :

RESEP KUE BOLU WORTEL

Bahan-Bahan 
•    650 gram wortel parut
•    2 sdt baking powder
•    11/2 sdt baking soda
•    1 sdt garam
•    2 1/2 sdt kayu manis bubuk
•    4 butir telur
•    500 gram gula pasir
•    300 ml minyak sayur
•    500 gram tepung terigu serba guna
•    250 gram nanas, hancurkan dan saring airnya, ambil ampasnya saja.
•    200 gram kacang kenari, rajang halus
•    250 gram kelapa parut
Sesudah Anda siapkan bahan-bahan jangan lupa ovennya juga ! Karena untuk membuat kue wortel ini Menggunakan open untuk memanggangnya dan Loyang panggangannya . untuk lebih mendetail anda bisa Melihat dan membaca cara pembuatan di bawah ini.

Cara Membuat kue wortel:
1.    panaskan oven dengan suhu 165 derajat Celcius. Lalu olesi loyang panggang dengan minyak.Setelah itu campurkan tepung, baking soda, baking powder, garam dan kayu manis.
2.    Dengan menggunakan mangkuk terpisah campurkan gula, minyak sayur dan juga telur. Lalu Kocok hingga rata. Tuangkan tepung. Tambahkan wortel, nanas, kacang kenari dan kelapa parut. Setelah itu aduk sampai semua adonan tercampur dengan rata. Lalu tuangkan dalam loyang.
3.    Setelah semua sudah berada di dalam loyang, panggang selama kurang lebih 35-40 menit sampai kue matang.
tunggu sebentar sampai dingin  dan kue siap disajikan.
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog: